Hasil Penelitian Kelompok Sosial - Edisi Merdeka Belajar

Download Soal PTS 
Dowload Nilai PTS 

Kelompok Sosial Rebana Musalla An-Nur

Kelompok Sosial Rebana Musalla An-Nur
Kelompok Sosial Rebana Musalla An-Nur merupakan bagian dari rekayasa sosial masyarakat dalam menyediakan ruang sosial anak-anak muda di desa Karangrejo Dukuh Karangboyo RT 01 RW 02 Kecamatan Juwana Kabupaten Pati. Disinilah mereka belajar seni vocal dan musik tabuh. Berangkat dari ide agar Musalla An-Nur eksis secara sosial, ruang sosial di bidang seni tradisi ini telah berfungsi menjadi kontrol dari perilaku sosial. Lambat laun keberadaan kelompok sosial ini semakin meluaskan fungsinya. Ruang sosial seni rebana tidak hanya berkutat pada identitas sosial musalla saja. Fungsi turunan lainnya juga dipancarkan diantara menjadi media untuk wisata religi dan media transaksi ekonomi di bidang seni. Untuk lebih detailnya, silahkan kunjungan link artikel berikut ini. 

https://nayangalapancity.blogspot.com/2023/10/kelompok-sosial-rebana.html 
Penulis: Gita Ramadhani, Hanita Zulfa, Haniti Zaroh, Selvina Febriati, Talita Naya Aldea

Kelompok Sosial Seni Jathilan Laskar Kencana

Kelompok Sosial Seni Jathilan Laskar Kencana dari hasil pengamatan Nur Kamilah Eka Putri dkk ini merupakan bagian dari strategi pemajuan desa melalui program pemberdayaan yang ada. Selian berfungsi untuk menyalurkan kreativitas seni anak-anak muda yang tergabung dalam karang taruna, Kelompok Sosial Seni Jathilan Laskar Kencana hadir untuk menggerakkan ruang ekonomi kreatif desa. Hal ini dapat dilihat adanya kolaborasi antara kelompok seni dengan resto laskar kencana yang dikelola oleh KarangTaruna desa. Lebih jelasnya, silahkan kunjungi artikel berikut ini. 
https://biodatafirda.blogspot.com/2023/10/foto-kelompok-sosial-seni-untuk-pts.html
Penulis: Adea Putri Frascia dan Firda Arif Ramadhani 

Kelompok Sosial Ziarah 
Konsep kelompok sosial mulai meluas. Hal ini dapat dilihat dari identifikasi Nur Kamilah dkk yang mengangkat fenomena Ziarah di Menara Kudus menjadi bagian dari kelompok sosial. Seperti halnya kelompok sosial lainnya, fungsi yang dipancarkan dari tindakan sosial ziarah adalah mengenal sosok tokoh yang dapat dijadikan rujukan akan pengetahuan dan tindakannya. Selain itu, pancaran fungsi lain dari fenomena ziarah adalah menggerakkan ekonomi kawasan. Hal ini dapat dilihat semakin bergeliatnya transaksi ekonomi di bidang transprotasi dan kuliner serta oleh-oleh setiap ada event sosial ziarah. Untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi link berikut ini. 
Penulis: Nur Kamilah Eka Putri, Nurul Alfiyah, Yenia Nurul Rahmadani, Yulia Eka Pratiwi

Kelompok Berjanjen 
Kelompok Sosial Al- Berzanji hasil pengamatan kelompok sosial yang dilakukan oleh Dyah Ayu Melati Sari dkk serta Sabilatul Azizah dkk, merupakan bagian dari kegiatan sosial keagamaan atau dapat dibilang bagian dari kelompok seni keagamaan. Dalam laporannya, kegiatan membaca sejarah Nabi Muhammad SAW telah difungsikan untuk meramaikan kegiatan tradisi merayakan kelahiran anak, khitanan, dan perkawinan. Dalam deskripsi hasil pengamatan juga disampaikan, kegiatan membaca sejarah kenabian tersebut juga telah menjadi ruang interaksi sosial warga serta berdampak dalam merajut ikatan sosial antar warga. Untuk lebih jelasnya silahkan kunjungan laporan pengamatan berikut ini. 
Penulis: Dyah Ayu Melati Sari, Fakhru Syafani, Jaya Diva E, Nur Zahirah, Shireen Widya R
https://dyahsry.blogspot.com/2023/10/foto-kelompok-sosial-berjanji-untuk-pts.html 
Penulis: Sabilatul Azizah, Aprillia Indah Firnanda
https://aprilliaaindah.blogspot.com/2023/10/foto-kelompok-sosial-al-berzanji-remaja.html

Kelompok Sosial Nika Studio 

Studio foto merupakan bagian dari turunan dari kegiatan ekonomi pada masyarakat digital. Jasa dan produk yang ditawarkan adalah mendokumentasikan moment. Kegiatan melukis dengan cahaya ini, menurut Andi Dwi Saputra dkk, kerap berinteraksi dengan pelanggan untuk melakukan foto maternity, prewedding couple, wedding, self potret, self potret group, birthday photoshoot, family photoshoot, graduation photoshoot, dll. Dari laporannya tampak, jasa dokumentasi ini berjejaring dengan event tradisi dalam setiap rites. Jasa dokumentasi ini juga tampak berjejang dengan kelompok sosial digital lainnya dalam mempromosikan fungsinya. Inilah potret kelompok sosial masyarakat digital saat ini. Untuk lebih jelasnya silahkan baca artikel berikut ini.  
Penulis: Andi Dwi Saputra, Anggun Justine Nashita, Dhimas Jaya Saputra, Eko Rizki Prasetyo, Miftakur Rochman, Nisrina Jihan Az Zahra 

Warung Mba Apit Ds.Mencolo Kec.Juwana
Hasil pengamatan yang dilakukan oleh Edi Sulistiyo tentang warung kelontong ini menarik untuk dicermati. Sekilas, hasil pengamatan ini salah alamat. Hal ini dapat dilihat dari keberadaan satu warung yang tampak tidak berjejaring dengan warung kelontong lainnya. Namun jangan salah, mungkin saja ini karena sudut pandang penulis yang cenderung menekankan pada interaksi sosial warung terhadap orang dan warga yang ada di sekitar lokasi warung. Tampak, warung menjadi kunci dalam mempertemukan anggota dan kelompok sosial lainnya. Dari hasil pengamatan Edi Sulistiyo, dapat diketahui bahwa keberadaan kelompok dapat menggerakkan kelompok sosial lainnya. Bahkan dari keberadaan kelompok sosial utama, dapat menurukan dan melahirkan kelompok sosial lainnya. 
Penulis: Edy Sulistiyo

Kelompok Sosial SPOEJA (Suporter Elite Smanja)
Tulisan hasil pengamatan Muqtafa Arshadad tentang suporter kegiatan di SMA N 1 Jakenan cukup menarik. Mungkin dalam pikiran kita masih terngiang-ngiang terhadap suporter yang identik dengan kelompok sosial berasa kerumunan dan memiliki loyalitas yang tinggi terhadap kelompok yang dibela. Mungkin juga dalam pikiran kita masih lekat dengan sikap fanatisme yang berlebih terkadang dinanti dalam rangka mensuport semangat terhadap kelompok yang sedang berkompetisi. Sedangkan apa yang ada dalam laporan pengamatan tersebut, berbeda. Adalah kelompok sosial SPOEJA (Suporter Elite Smanja). Nama boleh sama, yaitu suporter. Tetapi kelompok yang satu ini tidak kerumunan. Bukan juga publik dan juga bukan massa. Dalam laporannya, SPOEJA identik dengan jenis kelompok sosial nyata, yaitu kelompok statistik yang penuh dengan syarat. Hal dapat dilihat, untuk menjadi anggota  superter SMANJA harus dengan lima syarat. Pertama, cinta dan berani berkorban untuk sekolah. Kedua, tidak membeli atau mengkonsumsi minuman beralkohol dan narkoba. Ketiga, menjadi suporter yg sehat jasmani dan rohani. Keempat, tidak merokok. Dan kelima tidak melakukan tawuran dan merusak fasilitas. Untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi link berikut ini. 
https://donquixotearshd.blogspot.com/2023/10/foto-kelompok-sosial-spoeja-suporter.html?m=1
Penulis: Muqtada Arshadad 

Kelompok Sosial Hadroh  

Laporan Ali Mukhtar Hasan dan Fernando Aris Pratama ini berisikan tentang cerita jatuh bangunnya sebuah kelompok sosial seni Hadroh di sebuah desa. Ramai dan sepi, hingga terancam eksistensi merupakan kendala klasik yang kerab didera. Seperti halnya kelompok sosial lainnya. Untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi link berikut ini.
Penulis: Ali Mukhtar Hasan Bukhori dan Fernando Aris Pratama 

Reviewer adalah  Suhadi, Guru Sosiologi di SMA Negeri Jakenan. 

Komentar

Postingan Populer